Disdukcapil Tanah Bumbu Sediakan Layanan Keliling, Ratusan Dokumen Kependudukan Diterbitkan di Karang Rejo

- Jurnalis

Sabtu, 15 Februari 2025 - 09:17 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

CBN Tanah Bumbu – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Tanah Bumbu mengadakan layanan keliling di Desa Karang Rejo guna mempermudah masyarakat dalam mengurus dokumen kependudukan. Layanan ini mencakup pembaruan data, pembuatan akta kelahiran, serta akta kematian.

Selama dua hari, tim Disdukcapil berhasil menyerahkan 332 Kartu Keluarga (KK), 710 Kartu Tanda Penduduk (KTP), dan 218 Kartu Identitas Anak (KIA). Selain itu, dilakukan pembaruan data terkait alamat, RT, dusun, pendidikan, pekerjaan, status perkawinan, golongan darah, serta akta kelahiran yang diterbitkan sebelum tahun 2015.

Kepala Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk (Kabid Dafduk), Muhammad Hasan, menyampaikan bahwa program ini merupakan bentuk komitmen Disdukcapil untuk menghadirkan layanan yang lebih mudah dan cepat bagi masyarakat.

Baca Juga :  Pemkab Tanah Bumbu Gelar Bimtek Public Speaking bagi Kader dan Petugas Lapangan

“Kami berupaya mendekatkan pelayanan agar warga tidak perlu jauh-jauh ke kantor Disdukcapil. Selain itu, kami juga membantu mereka yang belum memiliki akta kelahiran dan akta kematian agar segera memperoleh dokumen resmi,” ujar Hasan.

Baca Juga :  Silaturahmi Penuh Kehangatan, Bupati Bang Arul dan Istri Hadiri Halal Bihalal Gerindra Kalsel

Sementara itu, Kepala Disdukcapil Tanah Bumbu, Gento Hariyadi, menegaskan bahwa pelayanan keliling ini merupakan salah satu langkah pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas layanan administrasi kependudukan.

Masyarakat Desa Karang Rejo menyambut baik kegiatan ini, mengingat masih banyak warga yang mengalami kesulitan dalam mengurus dokumen kependudukan karena keterbatasan akses. Dengan adanya program ini, mereka kini dapat memperoleh dokumen dengan lebih mudah dan efisien. (Panny/Team)

Berita Terkait

Jalan Bypass Batulicin – Banjarbaru Terang Benderang Awal Tahun 2026
Bupati Andi Rudi Latif : Isra Mi’raj sebagai Momentum Memperkuat Ukhuwah dan Spiritualitas Umat
Ibunda Wakil Ketua DPRD Tanah Bumbu Berpulang ke Rahmatullah, Doa dan Belasungkawa Mengalir dari Berbagai Kalangan
Himbauan Bupati Tanah Bumbu: Pejabat Harus Berintegritas, Adaptif, dan Utamakan Pelayanan Publik
Lantik 12 Pejabat Administrasi dan Pengawas, Bupati Andi Rudi Latif Tegaskan Profesionalisme dan Merit System
Tanah Bumbu Tegaskan Dukungan Program Presiden di Rakornas Kemendagri
Bupati Andi Rudi Latif Launching SPPG di SMPN 1 Simpang Empat
Satpol PP Tanah Bumbu Sisir warung Jablai dan Tertibkan THM Ilegal di Sarigadung

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:47 WITA

Jalan Bypass Batulicin – Banjarbaru Terang Benderang Awal Tahun 2026

Minggu, 18 Januari 2026 - 18:09 WITA

Bupati Andi Rudi Latif : Isra Mi’raj sebagai Momentum Memperkuat Ukhuwah dan Spiritualitas Umat

Minggu, 18 Januari 2026 - 13:01 WITA

Ibunda Wakil Ketua DPRD Tanah Bumbu Berpulang ke Rahmatullah, Doa dan Belasungkawa Mengalir dari Berbagai Kalangan

Sabtu, 17 Januari 2026 - 12:02 WITA

Himbauan Bupati Tanah Bumbu: Pejabat Harus Berintegritas, Adaptif, dan Utamakan Pelayanan Publik

Sabtu, 17 Januari 2026 - 11:49 WITA

Lantik 12 Pejabat Administrasi dan Pengawas, Bupati Andi Rudi Latif Tegaskan Profesionalisme dan Merit System

Berita Terbaru