Wujudkan Semangat Kebangsaan, Bupati Tanah Bumbu Imbau Pengibaran Bendera di Hari Kesaktian Pancasila

- Jurnalis

Selasa, 1 Oktober 2024 - 06:00 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Screenshot

i

Screenshot

CBN-Tanah Bumbu,

Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila, Bupati Tanah Bumbu, dr.H.M. Zairullah Azhar, memberikan seruan penting kepada masyarakat Tanah Bumbu. Beliau mengajak seluruh warga untuk mengibarkan bendera merah putih dengan penuh rasa hormat dan kebanggaan, sesuai ketentuan yang berlaku.

Dalam arahannya, Bupati Zairullah menginstruksikan para Ketua RT di semua wilayah untuk segera menyampaikan informasi ini kepada masyarakat melalui berbagai media, baik elektronik, media sosial, maupun pengumuman langsung kepada warga.

Baca Juga :  Pemkab Tanah Bumbu Gelar Bimtek Public Speaking bagi Kader dan Petugas Lapangan

Berikut adalah ketentuan terkait pengibaran bendera:

Bendera dikibarkan setengah tiang pada 30 September 2024 sebagai tanda penghormatan.

Pada 1 Oktober 2024, bendera dikibarkan satu tiang penuh mulai pukul 06.00 WITA untuk memperingati Hari Kesaktian Pancasila.

“Mengibarkan bendera adalah wujud cinta terhadap Pancasila dan penghargaan atas sejarah bangsa,” tegas Bupati Zairullah.

Hari Kesaktian Pancasila adalah momen penting untuk memperkuat persatuan nasional. Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, nilai-nilai Pancasila diharapkan terus mengakar dalam kehidupan berbangsa, membantu menghadapi berbagai tantangan.

Baca Juga :  Bupati Andi Rudi Latif Launching SPPG di SMPN 1 Simpang Empat

Bupati Zairullah juga mengajak masyarakat untuk tidak hanya mengibarkan bendera, tetapi menjadikan momen ini sebagai langkah memperkuat persatuan. “Dengan semangat Pancasila, mari kita jaga persatuan bangsa, bangun rasa bangga nasional, dan hadapi tantangan bersama,” ungkapnya.
(Fanny/Team)

Berita Terkait

Jalan Bypass Batulicin – Banjarbaru Terang Benderang Awal Tahun 2026
Bupati Andi Rudi Latif : Isra Mi’raj sebagai Momentum Memperkuat Ukhuwah dan Spiritualitas Umat
Ibunda Wakil Ketua DPRD Tanah Bumbu Berpulang ke Rahmatullah, Doa dan Belasungkawa Mengalir dari Berbagai Kalangan
Himbauan Bupati Tanah Bumbu: Pejabat Harus Berintegritas, Adaptif, dan Utamakan Pelayanan Publik
Lantik 12 Pejabat Administrasi dan Pengawas, Bupati Andi Rudi Latif Tegaskan Profesionalisme dan Merit System
Tanah Bumbu Tegaskan Dukungan Program Presiden di Rakornas Kemendagri
Bupati Andi Rudi Latif Launching SPPG di SMPN 1 Simpang Empat
Satpol PP Tanah Bumbu Sisir warung Jablai dan Tertibkan THM Ilegal di Sarigadung

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:47 WITA

Jalan Bypass Batulicin – Banjarbaru Terang Benderang Awal Tahun 2026

Minggu, 18 Januari 2026 - 18:09 WITA

Bupati Andi Rudi Latif : Isra Mi’raj sebagai Momentum Memperkuat Ukhuwah dan Spiritualitas Umat

Minggu, 18 Januari 2026 - 13:01 WITA

Ibunda Wakil Ketua DPRD Tanah Bumbu Berpulang ke Rahmatullah, Doa dan Belasungkawa Mengalir dari Berbagai Kalangan

Sabtu, 17 Januari 2026 - 12:02 WITA

Himbauan Bupati Tanah Bumbu: Pejabat Harus Berintegritas, Adaptif, dan Utamakan Pelayanan Publik

Sabtu, 17 Januari 2026 - 11:49 WITA

Lantik 12 Pejabat Administrasi dan Pengawas, Bupati Andi Rudi Latif Tegaskan Profesionalisme dan Merit System

Berita Terbaru