Tanah Bumbu Kirim Paskibraka ke Kampus IPDN Sulsel, Misi Membentuk Pemimpin Berkarakter

- Jurnalis

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 09:05 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

CBN Tanah Bumbu — Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu mengirimkan Paskibraka untuk mengikuti studi wawasan kebangsaan di Kampus IPDN Sulawesi Selatan. Program ini dirancang sebagai investasi jangka panjang dalam membentuk pemimpin muda yang tangguh, berintegritas, dan berjiwa kebangsaan.

Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif melalui Kepala Bakesbangpol Nahrul Fajeri membuka secara resmi Studi Wawasan Kebangsaan Paskibraka di Kampus IPDN Sulsel, Kamis (2/10/2025).

Bupati Andi Rudi Latif dalam sambutannya dibacakan Kepala Bakesbangpol Tanbu Nahrul Fajeri berharap dari Studi Wawasan Kebangsaan ini dapat memperluas pandangan, mempertebal semangat nasionalisme, dan menumbuhkan jiwa kepemimpinan yang tangguh.

Baca Juga :  Seleksi PPPK Tahap Pertama di Tanah Bumbu: 1.818 Peserta Ikuti Ujian di BKPSDM

“Disinilah ruang belajar bagi kalian semua, bukan hanya untuk memahami sejarah perjuangan bangsa, tetapi juga untuk menghayati makna dari Pancasila, persatuan dalam keberagaman, serta kewajiban sebagai generasi penerus untuk menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujarnya.

Paskibraka yang mengikuti studi wawasan kebangsaan ini adalah putra-putri terbaik Kabupaten Tanah Bumbu yang telah terpilih untuk mengemban tugas mulia.

Maka dari itu, jadikanlah kesempatan ini sebagai bekal untuk menempa diri, membangun karakter, dan memperkuat tekad dalam memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, daerah, dan bangsa.

“Ingatlah bahwa masa depan bangsa ini berada di tangan kalian. Kalianlah yang akan menentukan wajah Indonesia di masa mendatang, apakah menjadi bangsa yang maju, berdaya saing, dan bermartabat, atau sebaliknya,” ucapnya.

Baca Juga :  Gangguan Distribusi Air: PT AM Bersujud Lakukan Perbaikan Pipa Utama, Warga Batulicin Diimbau Bersiap!

Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu senantiasa memberikan dukungan terhadap kegiatan pembinaan generasi muda. Menurutnya, dengan pembinaan yang tepat, generasi muda Tanah Bumbu akan tumbuh menjadi pribadi yang disiplin, berakhlak mulia, serta memiliki semangat kebangsaan yang tinggi.

Pertemuan yang di gelar di aula kampus IPDN Sulawesi Selatan itu juga dihadiri Direktur IPDN Kampus Sulawesi Selatan Prof Murtir Jeddawi. Prof. Murtir Jeddawi juga memberikan paparan materi terkait potensi pemuda khususnya siswa-siswi paskibraka Tanah Bumbu. (Fan/Team)

Berita Terkait

HKG PKK Ke-53, Bupati Andi Rudi Latif Tekankan Penguatan Peran PKK Menuju Indonesia Emas
Tanah Bumbu Luncurkan “Gemas Sagan B2SA” untuk Cegah Stunting
Bupati Andi Rudi Latif Tekankan Pentingnya Kolaborasi Cegah Stunting untuk Generasi Emas
Pemkab Tanah Bumbu Percantik Area Perkantoran dengan Taman Trotoar
Tanah Bumbu Raih Apresiasi dari B-Universe atas Inovasi Layanan Publik Kategori Pemerintah
Bupati Andi Rudi Latif Tutup MTQN XXI 2025, Apresiasi Peserta dengan Umroh
Bupati Andi Rudi Latif Dukung Penguatan Layanan Hukum Masyarakat melalui Posbankum dalam bagian Aksi Rumah Damai
Ketua BAZNAS Tekankan Peran Lintas Sektor dalam Percepatan Penanggulangan HIV di Tanah Bumbu

Berita Terkait

Rabu, 26 November 2025 - 16:00 WITA

HKG PKK Ke-53, Bupati Andi Rudi Latif Tekankan Penguatan Peran PKK Menuju Indonesia Emas

Rabu, 26 November 2025 - 12:30 WITA

Tanah Bumbu Luncurkan “Gemas Sagan B2SA” untuk Cegah Stunting

Rabu, 26 November 2025 - 11:25 WITA

Bupati Andi Rudi Latif Tekankan Pentingnya Kolaborasi Cegah Stunting untuk Generasi Emas

Selasa, 25 November 2025 - 12:42 WITA

Pemkab Tanah Bumbu Percantik Area Perkantoran dengan Taman Trotoar

Selasa, 25 November 2025 - 09:30 WITA

Tanah Bumbu Raih Apresiasi dari B-Universe atas Inovasi Layanan Publik Kategori Pemerintah

Berita Terbaru