Andi Rudi Latif Dukung Rencana Aksi Kemendes untuk Bangun Ekonomi Desa

- Jurnalis

Rabu, 26 Februari 2025 - 11:53 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

CBN Magelang – Bupati Tanah Bumbu, Andi Rudi Latif, menyambut baik pemaparan 12 rencana aksi yang disampaikan Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto dalam acara Magelang Retreat, Selasa (25/02/2025).

Yandri Susanto memaparkan inisiatif dengan tagline “Bangun Desa, Bangun Indonesia”, yang bertujuan untuk mendorong pengembangan desa dan meningkatkan perekonomian masyarakat melalui berbagai aksi strategis.

Andi Rudi Latif menilai bahwa pembangunan desa dan penguatan UMKM menjadi langkah krusial dalam meningkatkan perekonomian masyarakat secara merata. Ia berharap agar rencana aksi tersebut dapat sejalan dengan program-program pembangunan di daerahnya, terutama dalam mengoptimalkan peran Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) sebagai penggerak utama ekonomi desa.

Baca Juga :  Andi Irmayani Rudi Latif Dilantik Sebagai Ketua Dekranasda Tanah Bumbu Periode 2025-2030

“Saya berharap pertemuan ini memberikan semangat dan wawasan baru bagi kita semua untuk kembali ke daerah dan memanfaatkan potensi desa sebagai pusat ekonomi yang tangguh,” ujar Andi Rudi

Menteri Yandri Susanto juga menegaskan pentingnya peran desa sebagai pilar utama dalam pembangunan nasional. Ia mengajak seluruh kepala daerah untuk mengoptimalkan potensi desa agar menjadi sentra ekonomi yang produktif. Kolaborasi antara pemerintah daerah dan desa, menurut Yandri, sangat vital untuk mendorong pemerataan ekonomi di seluruh wilayah.

Baca Juga :  Pemkab Tanah Bumbu Apresiasi Program Light Up The Dream PLN

“Saya meminta agar seluruh kepala daerah berkolaborasi dengan kepala desa. Dengan membangun dan mensejahterakan desa, kita turut menyelesaikan masalah pemerataan ekonomi yang menjadi cita-cita Presiden Prabowo Subianto,” kata Yandri. (Panny/Team)

Berita Terkait

Capai 100 Persen Kepesertaan JKN, Tanah Bumbu Terima UHC Award 2026 Kategori Madya
Jeritan Warga Pulau Sawangi Puluhan Tahun Tanpa listrik dan Infrastruktur jalan :Warga Pulau Suwangi Mohon DPRD dan Pemkab Tanah Bumbu Bertindak
Setelah Puluhan Tahun Menanti, Listrik PLN Akhirnya Terangi Desa Pulau Burung Tanah Bumbu
Jalan Bypass Batulicin – Banjarbaru Terang Benderang Awal Tahun 2026
Bupati Andi Rudi Latif : Isra Mi’raj sebagai Momentum Memperkuat Ukhuwah dan Spiritualitas Umat
Ibunda Wakil Ketua DPRD Tanah Bumbu Berpulang ke Rahmatullah, Doa dan Belasungkawa Mengalir dari Berbagai Kalangan
Himbauan Bupati Tanah Bumbu: Pejabat Harus Berintegritas, Adaptif, dan Utamakan Pelayanan Publik
Lantik 12 Pejabat Administrasi dan Pengawas, Bupati Andi Rudi Latif Tegaskan Profesionalisme dan Merit System

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 19:00 WITA

Capai 100 Persen Kepesertaan JKN, Tanah Bumbu Terima UHC Award 2026 Kategori Madya

Sabtu, 24 Januari 2026 - 20:57 WITA

Jeritan Warga Pulau Sawangi Puluhan Tahun Tanpa listrik dan Infrastruktur jalan :Warga Pulau Suwangi Mohon DPRD dan Pemkab Tanah Bumbu Bertindak

Rabu, 21 Januari 2026 - 12:56 WITA

Setelah Puluhan Tahun Menanti, Listrik PLN Akhirnya Terangi Desa Pulau Burung Tanah Bumbu

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:47 WITA

Jalan Bypass Batulicin – Banjarbaru Terang Benderang Awal Tahun 2026

Minggu, 18 Januari 2026 - 18:09 WITA

Bupati Andi Rudi Latif : Isra Mi’raj sebagai Momentum Memperkuat Ukhuwah dan Spiritualitas Umat

Berita Terbaru