CBN Tanah Bumbu — Desa Harapan Jaya semakin menunjukkan komitmennya terhadap ketahanan pangan dengan mengembangkan kebun sayur hidroponik. Melalui program Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK), desa ini fokus pada penanaman sayur pakcoy dan sawi, yang sudah menghasilkan panen beberapa kali.
Ketua TP-PKK Desa Harapan Jaya, Ibu Uminatin, menjelaskan bahwa kebun hidroponik ini merupakan bagian dari upaya pemerintah desa untuk mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh pemerintah pusat dan daerah. “Hasil penjualan sayur dari kebun ini akan digunakan untuk kas PKK dan pengembangan kebun lebih lanjut. Kami berharap, ke depan, pemerintah daerah bisa memberikan bantuan untuk pengembangan kebun kami ini,” ungkapnya.
Ucapan terima kasih yang tulus juga disampaikan oleh warga kepada Bupati Andi Rudi Latif dan Wakil Bupati H. Bahsanuddin. “Kami sangat berterima kasih atas dukungan dan semangat yang diberikan oleh Bapak Bupati dan Ibu Bupati dalam program ketahanan pangan ini,” kata Ibu Uminatin. Ia juga menyampaikan apresiasi kepada PLT Camat Kusan Hulu dan Ketua TP-PKK Kecamatan yang selalu memberikan arahan dan dukungan.
Dalam kunjungan tersebut, PLT Camat Kusan Hulu mengharapkan agar seluruh elemen di desa, termasuk TP-PKK dan lembaga lainnya, dapat bersatu padu. “Kekompakan dan kebersamaan sangat penting untuk mendukung visi misi Bapak Bupati Andi Rudi Latif dan Wakil Bupati H. Bahsanuddin,” tegasnya.
Dengan semangat kolaborasi ini, diharapkan Desa Harapan Jaya dapat terus berkembang dan berkontribusi dalam meningkatkan ketahanan pangan di Kabupaten Tanah Bumbu.(Panny/Team)










